Generasi Muda, Cikal Bakal Perubahan 2023

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

Generasi Muda, Cikal Bakal Perubahan 2023

Oleh Erni Apriani

Aktivis Muslimah

Fenomena tentang tindak kejahatan masih merajalela sampai saat ini. Terutama terkait pada kasus-kasus dikalangan generasi muda. Dilansir dari Republika.com, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengatakan bahwa angka kejahatan atau tindak pidana selama kurun waktu 2022 mengalami kenaikan sekitar 7,3 persen dibanding pada tahun 2021 lalu. Pada tahun 2021 lalu ada 257.743 tindakan kejahatan sedangkan tahun 2022 sebanyak 276.507. Kemudian baru-baru ini juga telah berlangsung proses persidangan kasus pembunuhan anomali oleh Ferdy Sambo.

“Kasus kejahatan yang melibatkan Irjen Ferdy Sambo dan kawan-kawan bisa dibilang sebagai kejahatan terbesar sepanjang masa yang dilakukan pejabat Polri.” Kata Ahmad Taufan Damanik Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM), Ahmad Taufan Damani.

Sungguh miris, semua ini hanya secuil problem kejahatan yang tentunya bertolak belakang dengan harapan perubahan di tahun 2023. Dalih-dalih ingin menyongsong 2023 yang gemilang khusus nya oleh tangan-tangan para generasi muda. Namun, pada kenyataanya justru konflik dan problem yang semakin marak dan rumit terjadi di tengah masyarakat. Faktor penyebab terbesar nya adalah penerapan sistem sekularisme kapitalis yang dianut oleh negara sampai saat ini.

Berikut terdapat firman Allah Swt. Apabila dikatakan kepada mereka:

“Marilah kamu (tunduk) kepada hukum yang Allah telah turunkan dan kepada hukum Rasul,” niscaya kamu lihat orang-orang munafik menghalangi (manusia) dengan sekuat-kuatnya dari (mendekati) kamu.” (Q.S An-Nisaa: 61)

“Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang ma’ruf dan mencegah dari yang munkar; merekalah orang-orang yang beruntung.” (Q.S Ali Imran: 104).

Disinilah, Allah Swt. telah memerintahkan seluruh umat Islam agar selalu berpegang teguh dengan meyakini dan memperjuangkan terhadap apa saja perihal syariat Islam. Maka dari itu wahai umat Islam khususnya generasi muda yang menjadi bagian penting perubahan di tahun 2023.

Dengan demikian, haruslah disadar bahwa memperjuangkan penerapan sistem pemerintahan Islam merupakan kewajiban. Sebagaimana yang Allah Swt. dan Rasul-Nya telah memerintahkan kita kaum muslim untuk melakukan amar maruf nahi mungkar. Termasuk didalamnya berhukum dalam bernegara, haruslah bersandar kepada syariat Islam. Agar seluruh konflik dan problematika di dunia ini dapat terpecahkan dengan tuntas.

Wallahu a’lam bishshawwab.

 

 

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *