Farid Wadji Beri Dua Solusi Untuk Negeri Agar Lebih Baik

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

SuaraInqilabi– Pimpinan Redaksi Tabloid Media Umat, Farid Wadji ikut bersama puluhan ribu massa yang tergabung dalam Aksi Mujahid 212, Sabtu (28/9).

Dalam kesempatan itu Farid memberikan orasinya dan mengatakan bahwa ada dua hal yang diperlukan untuk membuat negeri ini menjadi lebih baik.

Didepan ribuan massa umat Islam dia menyampaikan bahwa “Ada dua hal yang diperlukan untuk membuat negeri ini lebih baik dan tidak dikuasai oleh para perampok, para koruptor, antek-antek kapitalisme liberal,” tegasnya saat berorasi di Bundaran Patung Kuda, Monas.

Pertama, pemimpin yang amanah. Pemimpin yang amanah itu seharusnya takut kepada Allah, pemimpin yang takut kepada Allah adalah pemimpin yang mau tunduk terhadap syariat (hukum-hukum)-Nya.

“Jadi kalau ada pemimpin yang mengaku takut kepada Allah namun justru memerangi pejuang syariah Islam dan khilafah Islam, itu takutnya betul apa bohong?” tanya Farid didepan ribuan massa yang hadir.

Massa serentak menjawab: “Bohong!”

Dan yang kedua, sistem yang baik. Tidak cukup orang yang baik (amanah), tapi sistemnya buruk, didasarkan pada kapitalisme, didasarkan pada hukum jahiliah, maka wallahi, persoalan negeri ini tidak akan pernah selesai, selama sistemnya bukan didasarkan pada sistem yang baik.

“Apa sistem yang baik itu saudara-saudaraku?” tanya Farid lagi.

Massa serentak menjawab:
“Khilafaaah!!!”

Menurut Farid, sistem yang baik adalah diterapkannya syariat Islam secara kaffah. Ditegaskan lagi oleh Farid bahwa kalau bicara penerapan syariat Islam secara totalitas maka dibutuhkan satu institusi politik yang diwariskan Rasulullah SAW. Seperti yang diingatkan oleh Rasulullah SAW kepada kaum Muslimin, “Berpegang teguhlah kalian kepada Sunnahku, dan Sunnah ya Khulafaur Rasyidin.”

“Karena itu kalau ingin menerapkan syariat Islam secara totalitas maka kita harus mengikuti Sunnahnya Rasulullah SAW dan Sunnahnya Khulafaur Rasyidin, itulah sistem Khilafah yang dipimpin oleh para Khalifah,” tutupnya.

Dengan membawa bendera Rasulullah SAW (Al-Liwa dan Ar-Rayyah), puluhan ribu massa umat Islam memadati sejumlah titik di Ibu Kota dalam Aksi Mujahid 212 Selamatkan Negeri, Sabtu kemarin dalam rangka mengingatkan pemerintah tentang berbagai persoalan yang sedang menimpa negeri. [] Ni-Bay

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

One thought on “Farid Wadji Beri Dua Solusi Untuk Negeri Agar Lebih Baik

  • Sul'@n

    Benar, hanya Islam solusi problem Indonesia dan dunia. Karena Indonesia bagian dunia yg merupakan bumi milik Allah. Sudah semestinya tunduk dan patuh pada hukum Allah.

    Balas

Tinggalkan Balasan ke Sul'@n Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *