Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Bantul Gelar Touring dan Bakti Sosial

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

GUNUNG KIDUL, SuaraInqilabi– Angkatan Muda Muhammadiyah Kecamatan Jetis Bantul menggelar acara Touring & Bakti Sosial di Giricahyo Panggang Gunungkidul, Ahad, 27 Oktober 2019. Dengan agenda dropping air bersih sekaligus touring bersama. Sengaja memilih wilayah di Giricahyo, dikarenakan lokasi yang sejalan dengan tempat touring yakni Pantai Gesing. Terlebih dari laporan tim survei sebelumnya memang lokasi tersebut sedang membutuhkan dropping air bersih.

Lewat bantuan koordinasi dengan Pranowo Lembaga Penanggulangan Bencana Muhammadiyah (LPBM) Gunung Kidul sebagai penghubung penyaluran dropping air bersih. Mekanismenya adalah AMM Jetis sebelumnya membuka donasi untuk kegiatan dropping air. Dengan membuat pamflet di media sosial dan di broadcast di whatsapp, Kemudian dana yang terkumpul dari para donatur kami jumlah dan dialokasikan untuk membeli air bersih.

Koordinasi dibantu Rungki Haryanto dari PCM Purwosari. Takmir Masjid Al Amin juga sudah membantu kami menyediakan tempat transit untuk proses penyerahan bantuan dropping air bersih ini.

Tujuan diadakannya kegiatan Touring & Bakti Sosial AMM Jetis ini adalah ikut berbagi membantu kekurangan air bersih di wilayah Giricahyo. Kemudian setelah bakti sosial selesai dilanjutkan dengan tadabbur alam dengan disisipkan kajian agama Islam oleh Hidayaturrohman, MPd sehingga bisa memotivasi rekan-rekan AMM Jetis agar terus bisa berbuat baik dan berjuang dalam bermuhammadiyah.

Sebanyak 45 orang dari AMM Jetis ikut berpartisipasi, donasi yang bisa dikumpulkan mencapai Rp10.360.000,00. Donasikan untuk wilayah Giricahyo Rp6.600.000,00 lalu wilayah Purworejo yang kebetulan ada kerabat yang memang memerlukan dropping air bersih sebanyak Rp1.500.000,00.

Kemudian akan di salurkan di wilayah Ngrancah Imogiri Bantul. “Mengingat masih ada tanggungjawab dari pentasyarufan donasi dari para donatur. Sehingga kami berinisiatif untuk melakukan dropping air bersih Part 02. InsyaAllah dalam waktu dekati ini,” tutur Nur Cahyo Hernowo selaku Ketua Panitia.

“Tanggapan dari pihak penerima dengan adanya kegiatan seperti ini, alhamdulillah dari pihak penerima mereka sangat senang menerima dropping air bersih, mengingat air adalah kebutuhan yang penting di saat permulaan musim kemarau ini,” tambahnya.

Sedikit ada kendala ketika dropping air bersih ini yakni miss komunikasi dari AMM Jetis kepada pihak penyedia air di tangki, namun Alhamdulillah berkat dukungan dari semua itu bisa teratasi. AMM Jetis mengucapkan jazakumullahu khairan katsira kepada semua pihak baik donatur dan warga masyarakat yang sudah berpartisi dalam kegiatan bakti sosial ini. [] Dwi Pracaya/SM

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *