Jenazah Jenderal Qassem Soleimani Dimakamkan Hari Ini di Kota Ahvaz

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

Teheran-Suara Inqilabi– Tewasnya Jendral Qassem Soleimani saat penyerangan yang dilakukan tentara Amerika pada Jumat, (3/1/2020) membuat rakyat Iran marah sekaligus berduka. Jenazah Qassem rencananya akan dimakamkan di Kota Ahvaz hari Ahad, (5/1/2020).

Jenazah Qassem diterbangkan ke Kota Ahvaz dengan peti mati yang dibalut dengan bendera nasional Negara Iran. Prosesi itu juga diiringi dengan iringan lagu duka dari band militer.

Ribuan pelayat menghadiri prosesi pemakaman Jenderal besar Iran ini, sambil memakai pakaian serba hitam mereka berbaris di Ahvaz sembari menunggu datangnya jenazah Qassem.

Meninggalnya Soleimani sangat membuat duka bagi seluruh rakyat Iran, bahkan di Timur Tengah. Soleimani adalah sosok yang dicintai oleh masyarakat Timur Tengah dan Iran.

Dengan kematian Qassem tidak bisa dipungkiri akan terjadi gesekan antara Iran dan Amerika, bahkan kemungkinan terburuk kedua negara ini akan berperang. [] Ni-Bay

 

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest
Pocket
WhatsApp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *